Saturday, June 20, 2015

Ilmuwan Buktikan Keberadaan Zombie di Masa Lalu


Agen Poker - Arkeolog mengklaim berhasil menemukan bukti yang menunjukkan adanya ‘zombie’ di wilayah Italia selama masa peradaban kuno. Bukti keberadaan ‘zombie’ di Italia terlihat dari kuburan orang Yunani Kuno yang berasal dari peradaban masa lalu.

Sebagaimana dilaporkan Daily Mail, Kamis (18/6/2015), Arkeolog menemukan makam kuno di Italia di mana orang yang dikubur di dalamnya sengaja ditindih dengan batu dan tubuh mayat tersebut juga dijepit dengan benda mirip bejana atau kendi.

Menurut dokumen dan catatan yang juga ditemukan Arkeolog di dekat makam tersebut, orang-orang Yunani Kuno sengaja menguburkan jenazah tersebut dengan kondisi seperti itu agar mereka tak kembali hidup dan meneror orang-orang.

Dr. Sulosky Weaver, seorang Arkeolog di University of Pittsburgh, menyatakan jika orang Yunani Kuno memberikan contoh sebuah peradaban yang sepenuhnya memeluk aliran supranatural. “Tulisan-tulisan kuno Yunani memberi kita gambaran dan keyakinan bahwa kebanyakan orang-orang Yunani kuno berpikir bahwa orang mati bisa berkeliaran di muka bumi,” ujar Weaver.

Weaver juga menjelaskan bukti pemakaman yang terletak di dekat pemukiman orang Yunani Kuno yang terletak kota pesisir kuno Kamarina di Selatan Timur Sisilia, Italia, tersebut menunjukkan tingkat ketakutan orang Yunani Kuno terhadap mayat hidup atau Zombie sangat besar. Para Arkeolog telah menggali 2.905 jenazah di situs pemakaman tersebut. Jenazah-jenazah tersebut dipenuhi sisa-sisa pecahan patung-patung dan koin logam.

No comments:

Post a Comment